Jenis Tomat Di Indonesia
jenis jenis tomat lengkap |
petanilampung.com ahaaii masih berkunjung keblok petani lampung ,kali ini saya
akan membagikan jenis jenis tomat yang dengan ciri cirinya.artikel sebelumnya
saya sudah membuat cara mudah menanam
tomat. Tomat (solanum lycopersicum syn) adalah tumbuhan yang memiliki
banyak jenis dan tumbuh baik didataran rendah maupun dataran tinggi. Yang
tumbuh tinggi sampai 1-3 meter,dengan buah yang unik, sedangkan tomat dibagi
menjadi beberapa jenis yaitu :
JENIS VARIETAS TOMAT UNGGUL
- Tomat Biasa
Jenis tomat ini buahnya berbentuk bulat pipih, berukuran
sedang,berwarna merah kekuningan, rasanya tidak terlalu asam, jenis ini sudah
banyak dibudidayakan di Indonesia dan digunakan sebagai bahan campuran masakan/
pembuat sambal.
- Tomat Kentang
Jenis tomat ini mempunyai buah berbentuk bulat dan besar buahnya
hampir mirip seperti kentang dan berwarna kuning kemerah merahan mempunyai biji
hitam, berkulit tipis.
- Tomat Kriting
Jenis tomat ini memiliki batang yang keras, cabangnya
banyak, berdaun kriting dan rimbun, memiliki buah yang berbentuk lonjong dan
berdaging tebal.
- Tomat Apel
Jenis tomat ini buahnya berbentuk seperti apel ukurannya
sedikit kecil,mempunyai sedikit biji,keras dan berwarna merah.baca juga ini : cara membuat pupuk kompos dengan mudah
- Tomat Pear
Jenis tomat ini biasanya dijadikan tanaman hias,berbentuk
kecil lonjong sperti buah pear dan memiliki 3 warna yaitu merah, kuning, orange
,jika dimakan rasanya manis. jenis tomat
ini jarang dibudidayakn oleh petani.
- Tomat Beef
Jenis ini memiliki
bentuk bulat ukuran yang tidak teratur. merupakan jenis tomat yang paling besar dan
memiliki daging yang tebal berkulit tipis,mempunyai warna kuning kemerah-
merahan,kadar airnya sedikit,mempunyai biji yang sedikit, cocok digunakan untuk
hidangan makanan.
- Tomat Cherry
Jenis tomat ini memiliki bentuk yang munyil (agak bulat) seperti
buah cerry, memiliki biji didalamnya, rasanya manis dan brwarna merah marun.
Demikian artikel saya tentang jenis jenis tomat buah versi petani lampung semoga
bermanfaat.
berkomentar dengan sopan dan bijak karena komentar adalah salah satu ciri khas dari dirimu sendiri, WARNING jangan masukan link aktif !
EmoticonEmoticon